Inilah Spesifikasi dan Type Meikarta Lippo Cikarang yang Lengkap dan Terbaru
Meikarta beberapa tahun lagi akan menjadi kota terbesar dan kota terindah sesuai dengan konsep dan master plan yang telah diusungnya. Banyak orang yang sangat tertarik dan berminat dalam mengeluarkan banyak uang untuk berinvestasi disana dan memilih hunian yang nyaman dan aman.
Mungkin anda sendiri pun ingin memilih berbagai macam hunian yang tepat. Nah di Meikarta inilah menjadi tempat yang perlu anda pertimbangkan dalam memberikan berbagai macam jenis hunian yang cocok untuk anda dan keluarga.
Namun anda sendiri tentunya perlu memperhatikan berbagai macam hal seperti spesifikasi dan type Meikarta Lippo Cikarang itu sendiri. Nah untuk mengetahuinya, silakan simak pembahasannya di bawah ini.
Spesifikasi dan Type Meikarta Lippo Cikarang
Di Kota Meikarta akan dibangun apartemen tower dengan berbagai macam gaya. Berbagai style tersebut adalah America, Eropa, Asia dan juga Modern. Berbagai macam type style tersebut berdampak terhadap isi dari apartemen tersebut.
Di bawah ini merupakan beberapa macam spesifikasi dan type Meikarta Lippo Cikarang. Jadi sebelum anda booking, anda bisa memilih lebih dulu mengenai berbagai macam jenis yang memang cocok untuk anda.
Di apartemen Meikarta Lippo Cikarang memiliki 2 jenis type yang bisa anda pilih, yaitu tipe A dan tipe B. Masing-masing type ini memiliki berbagai macam kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Berikut ini beberapa diantaranya:
Type A:
Type A sama dengan tower A. Spesifikasi yang dimiliki type A adalah terdiri atas 1 lantai dengan total 8 unit untuk setiap lantainya. Jadi type A ini memberikan leluasa yang lebih besar daripada type B. Maka dari itu, harga yang ditawarkan juga sedikit lebih mahal daripada type B.
Untuk setiap lantainya terdiri dari 8 unit atau 8 hunian. Berikut penjelasannya:
- Unit A type 2 bedroom dengan luas total 58,96 meter persegi
- Unit B type 4 bedroom dengan luas total 82,98 meter persegi
- Unit C type 4 bedroom dengan luas total 98,29 meter persegi
- Unit D type 2 bedroom dengan luas total 60,54 meter persegi
- Unit E type 2 bedroom dengan luas total 62,3 meter persegi
- Unit F type 2 bedroom dengan luas total 85,3 meter persegi
- Unit G type 3 bedroom dengan luas total 75,23 meter persegi
- Unit H type 3 bedroom dengan luas total 63,82 meter persegi
Type B:
Type ini memiliki harga yang lebih terjangkau. Pasalnya kamar yang disediakan tidak lebih dari 3, yaitu hanya 2 hingga 3 kamar saja. Nah untuk jenis ukurannya pun maksimal 68,73 meter persegi saja. Jadi bagi anda yang mengingingkan lebih longgar maka bisa memilih type A sedangkan bagi yang menginginkan harga bersahabat, maka dapat memilih type B.
Untuk tower apartemen B, terdiri atas 12 unit dalam 1 lantai. Berikut ini spesifikasinya secara mendetail.
- Unit A type 3 bedroom dengan luas total 68,73 meter persegi
- Unit B type 3 bedroom dengan luas total 64,92 meter persegi
- Unit C type 3 bedroom dengan luas total 66,96 meter persegi
- Unit D type 3 bedroom dengan luas total 68,73 meter persegi
- Unit E type 3 bedroom dengan luas total 73,11 meter persegi
- Unit F type 2 bedroom dengan luas total 49,76 meter persegi
- Unit G type 2 bedroom dengan luas total 47,11 meter persegi
- Unit H type 2 bedroom dengan luas total 56,75 meter persegi
- Unit I type 2 bedroom dengan luas total 52,56 meter persegi
- Unit J type 2 bedroom dengan luas total 42,58 meter persegi
- Unit K type 2 bedroom dengan luas total 42,58 meter persegi
- Unit L type 2 bedroom dengan luas total 52,58 meter persegi
Nah bagi anda yang ingin tahu secara pasti mengenai berbagai list harganya, maka silakan bisa menyimak pada artikel terdahulu mengenai harga apartemen Meikarta Lippo Cikarang. Disana anda akan menemukan gambaran harga secara detail sehingga bisa menyesuaikan dengan budget yang anda miliki.
Namun secara mudahnya, harga yang ditawarkan untuk masing-masing unit adalah senilai 8 hingga 12, juta rupiah untuk setiap meter perseginya. Jadi kalau misalnya dibuat rata-rata 10 jutaan, maka apabila anda membeli type B unit J dengan memiliki 2 bedroom, maka biaya pembeliannya adalah 425 jutaan. Demikian pula untuk yang lainnya, anda bisa memiliki gambaran sendiri tentunya.
Tentunya, untuk harga di unit bawah harganya lebih mahal dibandingkan dengan unit paling atas. Jadi anda bisa memilih sesuai dengan kebutuhan masing-masing. Jika anda adalah orang yang super sibuk, maka pilihlah yang terbawah agar bisa mendapatkan fleksibilitas yang cepat dan mudah.
Setiap orang tentunya memiliki pilihan favorite masing-masing. Nah bagi anda yang menginginkan unit hunian yang lebih longgar, maka bisa membeli dengan harga yang lebih mahal. Namun itu semuanya juga ditentunkan berdasarkan kebutuhan dan kondisi budget kita masing-masing.
Semoga pembahasan mengenai spesifikasi dan type Meikarta Lippo Cikarang ini mampu memberikan manfaat buat kita semuanya. Semua type tersebut bisa anda pilih sesuai dengan keinginan anda sendiri. Jadi pilihan semuanya dikembalikan ke diri anda masing-masing mau pilih yang mana.
Komentar
Posting Komentar